Saturday, April 15, 2017

Buddha Dharma – Seni Bela Diri Shaolin



Dibagikan dengan anotasi oleh Lotuschef – 24 Maret 2017
Diterjemahkan oleh Lotus Nino
Sumber: 佛法 Buddha Dharma ~ 少林武功 Shaolin's Martial Arts


Di dalam drama ini, sang bhiksu memberikan ceramah yang benar-benar Mencerahkan!

天龙八部 第34集


Urutan yang terbalik.

Saat Urutannya terbalik, sudah pasti bencana besar akan melanda.

Murid Buddha melatih seni bela diri

Tujuannya adalah untuk memperkuat tubuh, melindungi dharma dan mengganyang iblis

Saat melatih seni bela diri,

Harus punya mentalitas yang berwelas asih

Bila tidak menggunakan pengetahuan Buddha sebagai fondasinya,

Lalu saat melatih seni bela diri, sudah pasti akan mencelakai tubuh sendiri.

---------

Hahaha!
Ceramah ini mirip dengan yang diberikan oleh Mahaguru Lu berkali-kali kepada semua orang selama 40 tahun lebih ini.

Namun, mereka yang benar-benar mampu memahami dan mencapai Guru Yoga ibarat setetes air di dalam lautan!

Bertanya:
Apakah kamu benar-benar menggunakan waktumu untuk mempelajari Buddha Dharma dari fondasi yang paling dasar?
Tahukah apa itu Bodhicitta?
Mampukaah kamu berlatih dengan Bodhicitta? Selalu?

Hahaha!
Pernakah kamu marah saat orang-orang “memblokir” aksesmu kepada Guru Akarmu?

Dan Mahaguru Lu mengatakan: Mereka yang secara fisik berada di sisiku namun tak bersadhana dengan baik, sebenarnya malah sangat jauh dari-KU!
Mereka yang bersadhana dengan baik sungguhlah berada dekat di sisiku!

Melakukannya atau tidak?
Adalah pilihan pribadimu!

Saatnya bangun!


Salam Metta,

Om Guru Lian Sheng Siddhi Hom
Lama Lotuschef


No comments:

Post a Comment